28 May

Guest Lecture Bersama Dosen Kaohsiung Medical University Taiwan

Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Lamongan populer disebut UMLA terus berkembang menuju kampus Go Internasional. Bekerjasama dengan Kantor Urusan Internasional, Kamis, 07 Maret 2024, FIKes mengadakan guest lecture dengan mendatangkan pembicara dari Kaohsiung Medical University, Taiwan.  Mengangkat tema “Revisiting Insights in Agetech: Form Taiwan Long-Term Care Experiences”, Assist Prof. Chia Chi Yang, Ph.D menyampaikan pada mahasiswa S1 Keperawatan, S1 Administrasi Rumah Sakit, D3 dan S1 Kebidanan tentang pentingnya AgeTech dalam perawatan lansia.

Ledakan jumlah lansia menuntut peranan teknologi dalam mendukung peningkatan kualitas hidup lansia. Lansia yang hidup sendiri di rumah membutuhkan teknologi yang aman, simpel, mudah digunakan seperti care robot, wearable device yang dapat membantu kemandirian lansia dalam melakukan aktivitas sehari-hari di rumah. Assist Prof. Chia Chi Yang, Ph.D menegaskan bahwa Indonesia memiliki lebih dari 10% lansia, sehingga kesehatan lansia perlu menjadi tantangan bagi tenaga kesehatan kedepannya. Aprelia Afidatul Hanafi, S.Kep., Ns., MNS, sebagai moderator kegiatan guest lecture hari ini menambahkan bahwa Indonesia sebagai negara kepulauan tidak menutup kemungkinan untuk menerapkan gerontechnology yang memang pada masyarakat Indonesia belum populer. Dukungan banyak pihak, termasuk support dari pemerintah sangat mempengaruhi pengaplikasian dari gerontechnology ini.

Kegiatan Guest Lecture ini kemudian dilanjutkan dengan sosialisasi program S3 di Kaohsiung Medical University, Taiwan. Kegiatan ini dihadiri oleh Rektor Universitas Muhammadiyah Lamongan, Dekan dan Wakil Dekan Fakultas Ilmu Kesehatan, serta seluruh Dosen S1 Keperawatan. Dr. Virgianti Nur Faridah, S.Kep.Ns. M.Kep, selaku Dekan memaparkan profil Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Lamongan dan sangat mendukung bila dosen S1 Keperawatan Umla ingin melanjutkan studi S3 di Taiwan dengan jalur beasiswa.

Rektor UMLA, Prof. Dr. Abdul Aziz Alimul Hidayat, M.Kes. menambahkan bahwa UMLA siap mensupport pembiayan kuliah yang tidak dicover beasiswa. Kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian program S2 dan S3 Keperawatan di Kaohsiung Medical University  oleh Prof. Bih-O Lee yang akrab dipanggil Prof Becky.  Dosen selama studi S3 di KMU mendapatkan kesempatan beasiswa yang terbagi beberapa tipe yaitu Tipe A, B, dan C selama masa studi di Taiwan, Ujar Prof Becky.

Semoga kedepannya FIKes semakin banyak melakukan kolaborasi dengan kampus-kampus luar negeri dan mempercepat  tercapainya prodi unggul dan kampus unggul.

 

 

Related Posts